Selasa, 26 September 2017

Tips Mengobati Patah Hati

Tips ini aku berikan kepada kalian yang lagi patah hati. Mungkin bisa kalian coba, karna menurutku tips ini berguna dan memang bikin kamu lebih adem hatinya.

Tips nya simple banget,  yaitu:

BERMAINLAH BERSAMA ANAK KECIL SELAMA SEMINGGU

Bermain di sini bukan hanya sekedar nemenin/jagain anak kecil. Tapi kamu harus bermain bersama dengan menyusun puzzle bersama atau menemaninya menggambar, mengajak dia bercerita dan bernyanyi bersama. Lakukan hal ini selama seminggu bersama sama. Tapi jangan menghabiskan waktu bersama hanya 1 jam sehari, tapi lakukan hal itu minimal 4 jam sehari.

Dan KUNCI KEBERHASILANNYA adalah kamu HARUS TERSENYUM ketika sedang bersama mereka. 😊


Tips ini aku rasa manjur buat aku ketika patah hati. Awalnya berat banget ketika kita dituntut untuk selalu tersenyum di depan anak-anak di mana pada kenyataannya hati kita sedang menangis. Tapi g tau kenapa, setiap mereka udah duduk di depanku, senyumanku terukir dengan sendirinya.

Dan aku merasakan hati ini sudah lebih menerima kenyataan yg terjadi setelah seminggu bermain bersama mereka.

Semoga tips ini juga bisa membuat kalian lebih nyaman setelah patah hati. 😊

Tidak ada komentar: